Fabian Kaloh Ajak Tim Sukses GM-Win Berpolitik  Santun dan Riang Gembira 

    Fabian Kaloh Ajak Tim Sukses GM-Win Berpolitik  Santun dan Riang Gembira 
    Ketua Tim Kampanye Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Nomor Urut 1, Geraldi Mantiri dan Erwin Wurangian (GM-Win)

    BITUNG, - Ketua Tim Kampanye pasangan calon (Palson) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung, Geraldi Mantiri dan Ewin Wurangian (GM-WIN) mengajak semua tim sukses, simpatisan serta pendukung agar berpolitik dengan riang gembira tanpa harus menjatuhkan paslon lain atau pendukungnya.

    Bahkan dia juga meminta agar merangkul dan mengajak masyarakat dengan cara yang simpatik dan dengan hal-hal yang baik. Deperti halnya sampaikan Fabian Kaloh usai kegiatan Kampanye di Kecamatan Maesa, Sabtu, (19/10/2024).

    Dalam penyampaiannya Fabian Kaloh yang juga adalah Ketua Tim Kampanye GM-Win berharap Tim Sukses untuk merangkul dan mengajak masyarakat dengan cara-cara yang baik. Dan kalau ada yang mau bergabung ujarnya dipeesilahkan.

    “ Berikan pemahaman terkait program dan visi-misi dari GM-WIN. Jangan pernah menjatuhkan, ” tukas Fabian Kaloh kepada sejumlah Media

    Mantan Anggota DPRD Provinisi Sulut ini mengingatkan, supaya memberikan pendidikan politik kepada masyarakat dengan cara yang santun. Tidak perlu menjelek-jelekan pihak lawan apalagi sampai menyudutkan.

    “Pilkada Bitung 2024 ini harus menyenangkan. Berpolitiklah dengan baik dan tetap perhatikan juga etika dalam berpolitik. Kita tunjukan kalau pendukung GM-WIN adalah orang-orang cerdas yang mendukung calon pemimpin berkualitas dan punya visi-misi jelas untuk kesejahteraan masyarakat dan Bitung lebih maju kedepan” pinta Fabian.

    Ditambahkan Fabian, setiap program dan visi-misi dari GM-WIN jelas. Masyarakat  dipersilahkan untuk menagih setiap apa yang mereka sampaikan ketika nanti terpilih. Pun meminta masyarakat untuk tidak peelu kwatir. Karena tegasnya GM-Win adalah calon yang konsisten dan komitmen dengan apa yang mereka sampaikan.

    “ Kalau nanti Tuhan berkehendak mereka berdua terpilih memimpin Kota Bitung. Silahkan masyarakat tagih apa yang belum mereka realisasikan. Saya yakin dan percaya GM-WIN akan menunaikan semua yang mereka sampaikan saat ini, ” tutupnya. (AH)

    bitung
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Bentuk Komitmen, GM Win Konsisten Edukasi...

    Artikel Berikutnya

    Bitung Raih Penghargaan, Nilai Indeks Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ronny Palupessy Ingatkan Jangan Ciderai Pilkada Dengan Kepentingan Politik Yang Menggunakan Alat Negara
    Kadaluarsa, Gakumdu Bitung Hentikan Kasus Maurits Mantiri

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll